Senin, 22 September 2014

program p2kk UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG


  Program Pembentukan Kepribadian dan Kepemimpinan merupakan sebuah kegiatan yang dirancang untuk memberikan bekal kepada mahasiswa baru dalam memasuki sebuah lingkungan baru yang dinamakan perguruan tinggi. P2KK juga merupakan  kegiatan  pembentukan karakter  yang diberikan kepada seluruh mahasiswa UMM sebagai upaya untuk menjawab kebutuhan mahasiswa tentang pentingnya kualitas personal  yang harus dimiliki oleh  lulusan perguruan tinggi. Kegiatan ini telah dilaksanakan sejak tahun 2004 dan wajib di ikuti oleh mahasiswa UMM sebagai pengganti mata kuliah Al-Islam Kemuhammadiyahan (AIK-I).

    Pelaksananya selama enam hari (Senin s.d Sabtu) dengan sistem asrama menginap di gedung Apartemen Rusunawa I UMM dan kegitaan ini  menggunakan sistem shift yaitu setiap angkatan diikuti oleh 250 Mahasiswa Baru (MABA). Adapun materi yang diberikan selama pelatihan P2KK adalah materi keterampilan ibadah, Ke-Islaman, Keterampilan Akademik, Kepemimpinan, Kepribadian, Budaya Perguruan Tinggi, outbond Leadehship

     Tujuan pelatihan P2KK UMM adalah memberikan dasar-dasar  keterampilan  ibadah dan keislaman, mengharmonisasikan dan membentuk  pola pikir, sikap, dan perilaku mahasiswa  baru sesuai dengan nilai-nilai perguruan tinggi (merubah pola school Children menjadi university Student), memberikan bekal tata nilai perguruan tinggi yang sesuai dengan nilai keislaman dan kemuhammadiyahan, memberikan bekal keterampilan, kepemimpinan, dan keperibadian holistik serta memberikan keterampilan akademik dan soft skill yang sesuai tuntutan zaman.

 


    Kegiatan ini menggunakan pendekatan experiental learning yang memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada peserta untuk memberikan pemaknaan terhadap setiap aktifitas yang dikerjakan dengan menggunakan  psikogame, simulasi, diskusi, studi kasus dan outbond. Oleh karena itu, setiap peserta dituntut untuk proaktif dalam mengikuti aktifitas yang telah di rancang oleh panitia.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar